Selasa, 27 Oktober 2015

Tanda Tanda Pacar atau Pasangan Selingkuh


Pacaran? Tentu saja kata yang satu itu selalu menggambarkan keindahan dan keromantisan. Betapa tidak, pacaran merupakan hubungan yang biasa digunakan sebagai masa penjajakan sebelum menjalani hubungan yang lebih serius atau menikah. Pasangan yang sedang dalam status berpacaran biasanya cenderung sering pergi bersama ataupun sering berkencan ke tempat-tempat yang romantis. Tak jarang, hal ini menyebabkan kecemburuan bagi para jombloers atau orang yang belum memiliki pasangan. Namun selayaknya relasi 2 orang yang berbeda jenis kelamin, dalam berpacaran juga terkadang timbul berbagai permasalahan yang cukup rumit.

Penyebabnya bisa berbagai hal. Bisa saja karena salah satu dari mereka tidak dapat mengerti pasangannya, atau bisa juga karena perbedaan prinsip diantara keduanya. Yang lebih menyakitkan lagi adalah saat pasangan teman-teman ternyata memiliki relasi dengan orang lain, atau biasa disebut dengan berselingkuh. Bagi teman-teman yang sedang memliki pasangan, bagaimana cara mengetahui atau tanda tanda pacar selingkuh. Teman-teman harus waspada ketika pasangan teman-teman tiba-tiba menunjukkan tanda-tanda berikut ini, karena bisa jadi ia sedang berselingkuh.

Tanda Tanda Pacar atau Pasangan Selingkuh

{1.} Tidak Terbuka Terhadap Pasangannya 
Seseorang yang sedang memiliki hubungan gelap atau sedang berselingkuh biasanya cenderung tidak terbuka terhadap pasangannya. Bahkan, ia juga kerap kali berbohong hanya untuk menghindari pertemuan dengan teman-teman. Hal ini tentu saja merupakan sebuah gelagat yang kurang baik untuk sebuah hubungan.Bisa saja ia sedang berselingkuh dengan orang lain selain teman-teman. Apabila teman-teman menemui hal-hal semacam ini pada pasangan teman-teman, ada baiknya teman-teman berintrospeksi dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk membicarakannya dengan pasangan teman-teman. 

{2.} Menghindari Pembicaraan Mengenai Hubungan Yang Lebih Serius 
Pasangan yang sedang berpacaran kerap kali membicarakan tentang rencana masa depan hubungannya, ataupun sekedar merangkai mimpi-mimpi bersama. Namun pada beberapa kasus, seseorang justru menghindari pembicaraan mengenai hubungan yang lebih serius, baik dengan menjawab “tidak tahu”, ataupun dengan mengalihkan pembicaraan ke topik lain.

Hal ini merupakan pertanda buruk bagi hubungan teman-teman. Sebabnya ialah, bisa jadi karena pasangan teman-teman telah memiliki pasangan lain yang ia anggap lebih pantas untuk mendampinginya. Apabila pasangan teman-teman menunjukkan gelagat semacam ini, ada baiknya teman-teman membicarakannya dengan pasangan teman-teman, sekaligus memintanya untuk jujur mengenai perasaannya terhadap teman-teman. 

{3.} Sering Membandingkan Pasangannya Dengan Orang Lain 
Salah satu ciri hubungan yang sehat adalah menerima pasangan kita apa adanya. Namun akan ada masanya dimana semua kekurangan teman-teman terlihat dimata pasangan. Ada yang dapat menerima kekurangan pasangannya dengan lapang dada, namun ada juga yang ternyata memilih untuk mencari orang lain karena tidak dapat menerima kekurangan pasangannya. 

Seseorang yang sedang menjalin hubungan gelap dengan orang lain, biasanya akan sering membanding-bandingkan pasangannya dengan pria lain. Bahkan tanpa disadari, pasangan teman-teman sering kali menyebutkan nama orang lain yang bukan merupakan nama teman-teman. Hal ini merupakan gejala yang kurang baik, karena hal tersebut biasa terjadi pada pasangan yang sedang memiliki selingkuhan. Teman-teman harus sangat berhati-hati apabila hal tersebut mulai Nampak terlihat. Tak ada salahnya mendiskusikan hal itu dengan pasangan. Dengan berdiskusi, siapa tau pasangan teman-teman dapat lebih jujur terhadap teman-teman. Iya kan? 

{4.} Cenderung Bersikap Dingin Terhadap Pasangannya 
Sepasang kekasih yang sedang dilanda asmara biasanya akan sangat mesra dan saling mencurahkan kasih sayang. Namun apa yang terjadipada pasangan teman-teman apabila ternyata dia bersikap dingin pada teman-teman. Hal ini tentu saja perlu diselidiki. Karena bisa jadi ia sedang jenuh, namun bisa juga karena pasangan teman-teman sedang memiliki sosok idaman lain dalam hatinya.

Dalam situasi seperti ini, teman-teman harus memperlancar komunikasi dengan pasangan teman-teman terlebih dahulu sebelum pada akhirnya memutuskan untuk membuka pembicaraan mengenai topik perselingkuhan. Tak ada salahnya untuk meminta pendapat sahabat terdekat mengenai hubungan teman-teman dengan pasangan. Hal tersebut berguna untuk menghindari pengambilan keputusan ataupun kesimpulan yang gegabah untuk hubungan teman-teman dengan pasangan. Bagaimanapun juga, kecurigaan teman-teman harus disertai dengan bukti yang kuat sebelum akhirnya mengambil keputusan mengenai kelanjutan hubungan teman-teman dengan pasangan, apakah akan dilanjutkan ke hubungan yang lebih serius atau akan diakhiri sampai disitu saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar