Kutu rambut adalah salah satu problematika yang banyak dialami oleh anak-anak tapi juga meresahkan banyak orang tua. Kutu rambut sendiri merupakan bakteri atau parasit yang bisa muncul dan akhirnya bersarang di rambut karena disebabkan banyak hal. Bisa karena tertular dari orang lain, tentang kebersihan rambut dan lain sebagainya. Kutu rambut mungkin terdengar sepele tidak sebahaya penyakit lainnya, namun jangan salah sangka.

Cara Mencegah Dan Membasmi Kutu Rambut Secara Alami
{1.}
Mencegah Datangnya Kutu Rambut
Pencegahan yang
bisa anda lakukan untuk menghindari kutu rambut hadir di kepala anda ialah
dengan menjaga kebersihannya. Keramas secara rutin, sehingga rambut anda selalu
bersih baik diluar maupun di bagian dalam. Berilah cairan vitamin pada rambut
anda setelah keramas untuk memastikan rambut anda ternutrisi dengan baik.
Hindari
pemakaian sisir, handuk, bantal, topi dan lainya secara bergiliran. Usahakan
setiap anggota keluarga di rumah memiliki barang pribadinya tersebut
sendiri-sendiri. Manfaatkan buah-buahan atau sayuran di rumah anda sebagai
masker rambut jika anda malas pergi ke salon. Selalu menjaga kebersihan adalah
hal utama untuk mencegah datangnya kutu rambut.
{2.}
Membasmi Datangnya Kutu Rambut
Banyak
sekali cara alamiah yang bisa membantu anda membasmi munculnya kutu rambut di
kepala anda. Salah satunya adalah dengan mengoleskan minyak kelapa pada rambut,
oleskan secara merata dari kulit kepala hingga ujung rambut kemudian tutuplah
menggunakan shower cap dan diamkan selama kurang lebih 6 jam. Setelah selesai
segera bersihkan dengan shampoo.
Berikutnya
adalah mengoleskan campuran dua sendok minyak kayu putih dan perasan jeruk
nipis pada rambut anda secara merata, tutup dengan shower cap dan diamkan
selama 2 jam, silahkan dibilas dan keramas dengan shampoo.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar